Home » » Gaji PNS dikucurkan Sebelum Lebaran

Gaji PNS dikucurkan Sebelum Lebaran

VIVAnews - Tiga belas ribu lebih pegawai negeri sipil (PNS) di Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) akan menerima gaji sebelum tanggal resminya yakni tanggal 1 setiap bulan. Hal ini dilakukan karena Lebaran tahun ini jatuh pada akhir bulan.

“Secara prinsip kami sepakat pembayaran gaji PNS dilakukan sebelum libur Lebaran berlangsung,” kata Riyantono, Pelaksana Tugas Sekretaris Daerah Kabupaten Bantul, DIY, Selasa, 9 Agustus 2011. "Kami berharap dengan gaji yang dibayarkan sebelum libur Lebaran berlangsung, para PNS dapat menggunakan uang tersebut untuk keperluan Lebaran."

“Lebaran kan juga perlu persiapan, apalagi kita tidak lagi memberikan tunjangan kesejahteraan kepada semua PNS. Hanya staf saja yang mendapatkan tunjangan kesejahteraan dan perangkat desa,” katanya.

Lebih lanjut, Toni menyatakan untuk tunjangan kesejahteraan yang diberikan 3 bulan sekali akan kembali diberikan kepada seluruh PNS termasuk para pejabat eselon pada triwulan ke 3 dan ke 4. ”Anggaran untuk tunjangan kesejateraan sudah ada dan telah disetujui
DPRD Bantul dalam APBD perubahan,” katanya.

Laporan Juna Sanbawa | Yogyakarta
Bagikan ke:

Posting Komentar

Untuk copas dan share, tolong sertakan linkback ke blog ini. Karena Meski content yang ada dalam blog ini tidak seluruhnya original dari baganal, namun masih ada proses editing dari penulis. Hargailah Karya Orang Lain, Meski Karya itu Hasil Edit Dari Karya Orang Juga. Terimakasih dan Semoga Bermanfaat.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
 
Copyright © BAGANAL - All Rights Reserved
Template Craeted by : Agoengsang
Proudly Powered by Blogger